Rekomendasi Sunblock Drugstore Untuk Sehari Hari - Review Skin Aqua UV Moisture Milk SPF 50 PA +++

00.23




  Bonjour Ma Belle! 


Siapa disini yang masih suka melupakan pentingnya penggunaan UV skin care dalam rutinitas kecantikannya. Padahal jika kulit sering terpapar sinar UV, efek jangka panjangnya dapat menyebabkan penuaan dini, flek hitam, garis halus dan kerutan di kulit.

Banyak yang skip menggunakan Sunblock karena rasanya lengket, tidak mudah meresap dan kadang bikin komedoan. Hmm udah tau belum klo ada yang disebut UV Skin Care yang berguna seperti Sunblock (bahkan memiliki manfaat skincare sekaligus) yang bisa digunakan sehari hari. 

 Jadi gak ada alasan lagi untuk skip menggunakan UV Skin Care ya skrg. Walaupun sering berada di ruang tertutup (indoor), kita tetap membutuhkan perlindungan dari sinar UV karena sinar UV-A dapat menembus kaca. Begitupun jika cuaca mendung, kita tetap membutuhkan UV skin care karena saat mendung pun masih ada sinar matahari.


 Pokonya Belle, selalu gunakan perlindungan terhadap sinar matahari yang memiliki tanda :

• SPF (untuk perlindungan terhadap sinar UV-B) 

• PA (untuk perlindungan terhadap sinar UV-A)


Nah Skin Aqua ini  adalah produk daily skincare with UV protection yang berbahan dasar air, terasa ringan, dan mudah diserap oleh kulit. Selain dilengkapi dengan SPF dan PA++, terdapat kandungan Hyaluronic Acid dan Collagen yang melembabkan dan melembutkan kulit tanpa rasa lengket. 

Jadi penting banget nih mulai sekarang menggunakan Skin Aqua sebagai daily UV skin care dalam beauty routine.  Jika produk makeup yang kita pakai sudah ada kandungan SPF, kita tetap membutuhkan fungsi UV skin care sebagai skincare untuk menjaga kesehatan kulit. Skin care first, Make up Second. Skin Aqua ini dipakai dibawah make up gak akan bikin whitecast.


Packaging 




  Udah tau belum klo Skin Aqua UV Moisture Gel dan Skin Aqua UV Mild Milk memiliki packaging baru loh, jadi buat kalian yang udah pakai SKin Aqua sebelumnya jangan kaget ya liat improvement warna yang berbeda. Pilihan UV Skincare Favorit yang aku gunakan sehari hari itu yang SPF 50  PA +++ karena lebih tahan lama.

Di setiap varian ada perbedaan warna. Komposisi, Manfaat, Cara Pakai ada tertera di kemasan jadi kita sebagai konsumen gak akan bingung karena kemasan nya informatif banget. 


Varian 

Buat kalian yang kerja dirumah, jangan merasa tidak memutuhkan UV Skin care ya, kita tetep butuh perlindungan loh, makanya ada 4 varian yang tersedia dari Skin Aqua yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan kuliat kalian 




Untuk lebih detail nya ini dia 4 Varian dari Skin Aqua yang bisa jadi pilihan kalian : 


Dari keempat product ini, fav aku adalah Skin Aqua UV Moisture Milk SPF 50 PA +++ dengan SPF 50+, PA+++ memberikan perlindungan lebih lama terhadap sinar matahari. SPF 50+ untuk perlindungan 51x lebih lama terhadap sinar UV-B yang menyebabkan kulit terbakar. PA+++ untuk perlindungan terhadap UV-A yang menyebabkan penuaan dini dan kulit menjadi lebih gelap.

Ingrediants : 






Ingredients: "Water, cyclopentasiloxane,, octinoxatezinc oxideisonoyl isononanoate, polymethylsilsesquioxane, BG, glycerin, silicalauroyl lysinesodium hyaluronate, hydrolyzed collagenpanthenolmagnesium ascorbyl phosphate, dipotassium glycyrrhizinate, tocopheryl acetate, diethylamino hydroxybenzoyl hexyl benzoate". 





Texture : 









Texture nya cair, tidak lengket dan cepat meresap di kulit, aku suka banget UV skincare karena ini bener bener gak bikin kulit jadi lengket dan ada whitecast di foto atau saat digunakan.


Cara Penggunaan : 








Sebelum digunakan, kocok dulu Skin Aqua UV Moisture Milk SPF 50 PA +++. Usapkan secara merata ke wajah 15 menit sebelum keluar rumah atau kapan saja saat masih ada sinar matahari (di dalam ruanga juga kita perlu menggunakan UV Skin Care ya). Gunakan perlindungan sinar UV ini setiap hari dan ulangi pemakaian jika diperlukan (misalnya sehabis mandi atau berkeringat).

Final Review : 



Kulit membutuhkan skincare yang mampu melembabkan, melembutkan dan menutrisi kulit. Nah Skin Aqua ini adalah Moisturizer dengan perlindungan UV untuk segala jenis kulit. Selain itu Skin Aqua hadir dengan 4 varian, melengkapi rangkaian skin caremu sesuai kebutuhan jenis kulit.  Tak hanya itu, Skin Aqua dilengkapidengan SPF dan PA untuk melindungi kulitmu dari radiasi sinar UV-A dan UV-B. Formulasi berbahan dasar air membuat Skin Aqua tidak terasa lengket dan nyaman digunakan untuk beraktivitas sehari-hari. Texture nya cair, tidak lengket dan cepat meresap di kulit, aku suka banget UV Skincare ini bener bener gak bikin kulit jadi lengket dan ada whitecast di foto atau saat digunakan. 


Where To Buy : 

Skin Aqua UV Moisture Milk dapat didapatkan di berbagai Drugstore, Sociolla.com dan  Market Place ( BeautyHaul, Perfectbeauty.id,   Lazada, dan Blibli) dengan harga +- RP 58.269



Sekian Review aku mengenai Skin Aqua UV Moisture Milk SPF 50 PA +++, semoga rekomendasi dari aku ini bisa membantu permasalahan kulit kalian ya! Yuk mari menjaga sebelum Flek akibat paparan sinar matahari terlihat di masa tua nanti . Good Luck!

Oh ya buat kalian yang penasaran sama Product ini jangan lupa juga mengikuti quiz disini, karena kamu berkesempatan mendapatkan produknya gratis untuk kamu coba loh!!!! Good luck!





DISCLAIMER

    Even if I got product sponsored by Skin Aqua & C Chanel , all opinions and thoughts on everything featured in this blog is my honest opinion, I will never sway my opinion just because something has been sent to me.



None of the contents or opinions are ever meant to harm or malign any religion, ethnic group, club, organization, any brand or institution. Apology in advance if it comes across that way.




I would do my best to provide accurate information, but please understand that I am not a makeup artist, medical doctor or expert in any field. Please do not consider my opinions to be substitutes for professional advice.



The info in the blog may change without notice, correction or might be updated. It may not always reflect the most current development. I Also may delete some posts if I dont use the product anymore or all of sudden It has bad effect to my skin/body.



The content published in the blog is protected by copyright. To copy the portions of the blog, and/or use any images from this blog please send an e-mail to me at kaniadachlan@yahoo.com  or just simply credit it back to my blog.




I own most of the photographs on this blog however if you do own the copyright to any content on this blog and like it to be removed  or credited please contact me and i'll do as per your request.




LET’S KEEP IN TOUCH :



Instagram : instagram.com/kaniadachlan

Youtube : youtube.com/kaniadachlan

Twitter : twitter.com/kaniadachlan

Blog  : www.kaniadachlan.com

Snapchat : kaniadachlan

Path : path.com/kaniadachlan




You Might Also Like

0 komentar

DISKON 50K BELANJA di @SOCIOLLA

DISKON SKINCARE 15% + FREE ONGKIR